Kota Bandung merupakan salah satu kota besar di Indonesia. Kota Bandung terkenal dengan kreatifitas anak muda yang tinggi. Salah satu penghasil kreatifitas yang berada di Bandung berasal dari anak muda, anak muda kota Bandung difasilitasi oleh sebuah organisasi yang berada di setiap kelurahannya. Hampir setiap kelurahan di Kota Bandung memiliki karang taruna. Salah satu karang taruna yang berada di kota Bandung yaitu Karang taruna Crew Bersatu. Karang taruna Crew Bersatu merupakan salah satu karang taruna yang berada di kota Bandung tepatnya di Kelurahan Cijaura RW.10 Kecamatan Buah-Batu. Karang taruna crew bersatu saat ini beranggotakan 50 orang anggota aktif. Didin S.P saat ini menjabat sebagai ketua dari karang taruna Crew Bersatu Cijaura. Karang taruna yang aktif dalam berbagai aktifitas kelurahan mulai dari bercocok tanam, bakti sosial, hingga olahraga.
Karang taruna Crew Bersatu Cijaura mengisi kegiatan dengan berkumpul di balai desa. Mereka melakukan aktifitas bersama setiap harinya sepulang sekolah mulai dari main catur, bulutangkis, latihan music bareng hingga main kartu. Setiap akhir pekan mereka melakukan aktifitas futsal bersama. Hal itu dilakukan agar kekompakan anggota karang taruna tetap terjaga. Karang taruna cijaura juga aktif dalam kegiatan di tingkat kecamatan, mereka selalu berpartisipasi tanpa harus diminta selain itu mereka juga selalu berpartisipasi sesama karang taruna tingkat RW disekitarnya. Kegiatan karang taruna ini didukung penuh oleh ketua RW setempat. Beliau sangat mendukung apapun yang dilakukan karang taruna selama kegiatan itu dilakukan secara positif. Menurut ketua RW “saya mendukung kegiatan acara karang taruna, daripada mereka menjadi anak-anak yang nakal lebih baik mereka mengisinya dengan kegiatan positif bersama teman-teman lingkungannya.”
Karang taruna Crew Bersatu Cijaura memiliki slogan kebanggaannya sendiri yaitu “metal leutik”. Slogan itu selalu mereka kumandangkan setiap sebelum dan sesudah kegiatan yang mereka lakukan baik di tingkat RW, kelurahan hingga kegiatan di tingkat kecamatan. Saat ini Crew Bersatu Cijawura menjadi salah satu peserta program kreatif dari Coklat Kita yaitu YOUTH BLASTING, dalam perkembangannya mereka menunjukan taringnya sebagai salah satu Karang Taruna yang tidak bisa dipandang sebelah mata. METAL LEUTIK !!!