Yuk Snorkeling di Air Tawar!

Yuk Snorkeling di Air Tawar!

15 Aug 2016   |   By Harry Zein   |   5386 Views

Coklatkita.com- Sudah pernah menikmati snorkeling air tawar Sobat Coklat? Nah, satu tempat ini rasanya wajib buat kamu datangi Sobat yaitu Telaga Nilam. Banyak orang berpendapat kalau kalau Telaga yang ada di Kabupaten Kuningan ini adalah surga snorkeling air tawarnya Jawa Barat Sobat.

Jika di dasar laut kamu bisa melihat banyak terumbur karang, ganggang, dan tumbuhan laut yang eksotis, tempat ini punya suguhan khasnya sendiri Sobat. Telaga ini punya pemandangan dasar permukaan yang dipenuhi bebatuan alami dan tanaman air yang indah. Jangan berekspektasi kalau telaga ini sebesar danau Sobat. Telaga ini memiliki luas seperti kolam renang pada umumnya dengan kedalamannya berkisar 3 meter lebih Sobat Coklat.

Untuk menuju Telaga Nilam ini yang berada di perbatasan Cirebon, Majalengka dan Kuningan kamu bisa menempuh perjalanan sejauh 24 kilometer ke selatan Kota Cirebon atau 35 kilometer dari pusat Kota Kuningan.

Meskipun merupakan destinasi wisatawan lokal, jangan khawatir Sobat fasilitas yang disediakan suda cukup memadai. Ada perahu motor, sepeda air, saung untuk istirahat, cafetaria sampai toko cenderamata sudah ada disini.

Lokasi ini juga jadi favorit selfie bawah air dari banyak wisatawan Sobat. Jadi, jika berjunjung ke Kota Kuningan atau Cirebon, sempatkan berwisata di telaga Nilam yang berlokasi di Desa Kaduelan, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan Sobat Coklat.

Sumber: indonesiamerahputih.com | Gambar: andromedocahyo.blogspot.com, cireboner.com

Tags : Telaga Nilam , Kuningan , Snorkeling Aiir Tawar , Snorkeling